Penyebab Terjadinya Tsunami di Dunia

Bencana alam terjadi akibat adanya peristiwa alam yang ditimbulkan oleh proses alam. Di Indonesia sering terjadi berbagai bencana alam yang mengakibatkan banyak kerugian harta benda dan juga nyawa. Bencana alam yang terjadi seperti gunung meletus, angin puting beliung, gempa bumi, dan tsunami. Proses terjadinya bencana alam tsunami berlangsung sangat cepat hanya dalam hitungan menit hingga jam, penyebab terjadinya tsunami juga beragam.

Tsunami adalah gelombang air laut yang sangat besar yang menerjang daratan dengan kekuatan dan kecepatan tinggi. Gelombang tsunami dapat bergerak ke segala arah dan akan menerjang apapun yang dilaluinya. Tsunami merupakan bencana alam yang tidak dipengaruhi oleh aktivitas manusia. Bencana alam ini terjadi disebabkan oleh beberapa peristiwa alam lainnya.

Penyebab Bencana Alam Tsunami

Faktor Penyebab terjadinya Bencana Alam Tsunami

Bencana alam tsunami tidak akan terjadi tanpa adanya faktor lain yang mempengaruhinya. Beberapa peristiwa alam dapat menjadi faktor penyebab terjadinya tsunami diantaranya :

Gempa bumi di dasar laut

penyebab terjadinya bencana alam gempa bumi

Gempa bumi sangat berpengaruh terhadap terjadinya bencana tsunami. Gempa bumi yang berpusat pada kedalaman 0 – 30 kilometer di bawah permukaan laut serta dengan kekuatan yang sangat tinggi yaitu lebih dari 6,5 skala richter akan menimbulkan guncangan yang dahsyat sehingga berpotensi terjadinya tsunami. Sebagian besar tsunami disebabkan oleh gempa bumi bawah laut.

Letusan gunung berapi di bawah laut

perbedaan magma, lava, dan lahar

Gunung berapi aktif tidak hanya berada di daratan saja, namun juga terdapat di bawah laut. Gunung berapi bawah laut juga berpotensi meletus atau erupsi sewaktu-waktu. Jika hal ini terjadi maka akan menimbulkan guncangan hebat yang akan menyebabkan tsunami.

Penyebab Tsunami berikutnya yaitu terjadinya longsor

Longsor dapat terjadi di tepi maupun di bawah laut yang diakibatkan adanya gempa bumi tektonik, letusan gunung api bawah laut, dan juga tabrakan lempeng di bawah laut. Terjadinya longsor pada permukaan maupun bawah laut akan menimbulkan getaran kuat sehingga dapat berpotensi untuk terjadi tsunami.

Adanya hantaman meteor

Meteor atau benda langit berukuran besar jika terjatuh dan mengenai bumi akan menimbulkan tsunami dengan ketinggian hingga ratusan meter.

Bencana alam tsunami sangat berdampak buruk bagi makhluk hidup. Tidak hanya manusia, hewan dan tumbuhan juga akan merasakan dampaknya. Berbagai kerugian akan dirasakan seperti lahan pertanian dan perikanan yang rusak serta berbagai bangunan yang roboh dan banyaknya korban jiwa.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here